Nasabah Pegadaian Cirebon Menang Logam Mulia

pegadaianCirebon – Program Kemilau Emas Pegadaian periode 1 telah berlangsung pada bulan Mei hingga Agustus lalu. Nama-nama pemenang juga telah diumumkan, dimana dari sekian banyak peserta undian tersebut, salah satu nasabah Pegadaian Cabang Cirebon berhasil menjadi pemenang program yang dimaksud.

Pimpinan Cabang Pegadaian Cirebon, Nuraini, hari Sabtu kemarin mengemukakan, pihaknya mewakili Cabang Cirebon turut berbahagia atas terpilihnya salah satu nasabah Cabang Cirebon yang berhasil memenangkan Program Kemilau Emas Pegadaian periode 1. Karena itulah, pihaknya juga turut mengucapkan selamat kepada nasabah yang telah memenangkan logam mulia seberat 5 gram. Kemudian untuk nasabah Cabang Cirebon yang belum beruntung, pihaknya juga menjelaskan masih terdapat kesempatan di periode 2 pada bulan September hingga Desember 2014 dan akan diundi pada bulan Januari 2015 mendatang.

Sementara itu, salah satu nasabah Pegadaian Cabang Cirebon yang berhasil menjadi pemenang Program Kemilau Emas Pegadaian periode 1, Tuty Djohari, warga Kebon Pelok Kecamatan Harjamukti Kota Cirebon, menuturkan, dirinya sempat merasa terkejut saat kedatangan petugas Pegadaian Cabang Cirebon yang datang ke kediamannya, memberitahukan bahwa dirinya memenangkan Program Kemilau Emas periode 1. Kemudian, dirinya sendiri telah lama menjadi nasabah Pegadaian, pasalnya layanan gadai yang ditawarkan banyak memberikan manfaat dan kemudahan bagi dirinya. Karena itulah, setelah berhasil menjadi salah satu pemenang dari Program Kemilau Emas periode 1, dirinya bisa lebih meyakinkan rekan-rekan yang lain untuk menggunakan jasa dari Pegadaian Cabang Cirebon, sehingga bisa jadi di waktu-waktu yang akan datang rekan-rekannya bisa turur berhasil menjadi salah satu pemenang seperti dirinya.

 

sumber : radarcirebon.com

8839 Total Views    4 Views Today

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below