Tanggul Sungai di Tawangsari Kritis

 

tawangsariLOSARI – Tanggul Sungai Cisanggarung yang berada di Blok Sadek, Desa Tawangsari Kecamatan Losari Kabupaten Cirebon, saat ini dalam kondisi yang kritis. Meski baru diperbaiki Oktober 2014 lalu, namun kini kondisinya sudah mulai ambrol. Hal tersebut menjadi kekhawatiran warga, karena debit air sungai Cisanggarung sedang tinggi.

Salah satu warga Desa Tawangsari, Abdurrahman, beberapa waktu yang lalu mengungkapkan, kondisi ambrolnya beberapa lokasi tanggul di wilayahnya itu, sangat mengkhawatirkan warga setempat karena sungai Cisanggarung sering meluap jika musim hujan. Apalagi, saat ini terdapat ratusan rumah yang berada di dekat tanggul sungai Cisanggarung. “Takut juga kondisi tanggul yang mulai ambrol. Karena khawatir sungai Cisanggarung airnya tinggi dan akhirnya tanggul jebol dan rumah warga bisa tenggelam. Sedangkan ada ratusan rumah warga disana,” jelasnya.

Di tempat yang sama, Sekretaris Pemerintah Desa Tawangsari, Ahmad Rofik, mengemukakan, ambrolnya tanggul Cisanggarung terjadi sejak minggu kemarin. Ambrolnya tanggul sungai Cisanggarung karena tidak kuat menahan tekanan air saat meluap. “Ya pada ambrol tanggulnya. Dari minggu kemarin sih mulai pada ambrolnya. Tanggul itu padahal dibangun baru kemarin, ya Oktober 2014 kemarin lah. Tapi masa sudah ambrol lagi. Artinya kan percuma kayak asal-asalan membangunnya,” tuturnya.

Rofik menambahkan, jika tanggul jebol maka ratusan rumah yang berada di dekatnya bisa terendam. “Dampaknya sangat parah, kalau tanggul ini sampai jebol. Wah, nasib ratusan rumah yang ada di Blok Sadek ini bisa terendam semua. Tahu sendiri bagaimana Cisanggarung kalau meluap,” pungkasnya.

Sumber : radarcirebon.com

baca juga : Banjir Ganggu KBM SMPN 2 Pangenan

9850 Total Views    8 Views Today

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below