Budidaya Ikan Lele Kota Cirebon

Posted by: Tags:

Cirebon, Balai Pengembangan Budi Daya Ikan Air Tawar Kota Cirebon terus memacu pengembangan benih ikan lele sangkuriang yang banyak diminati masyarakat petani di Kota Cirebon dan sekitarnya.

Masyarakat dapat membeli berupa ikan lele umur satu minggu dengan harga Rp125 atau untuk ukuran pecel lele seharga Rp10 ribu per kilogram. “Lele ukuran pecel tersebut antara 10 ekor dan 12 ekor per kilogram,” katanya.

Dikatakannya, permintaan benih ikan semakin banyak sehubuggan dengan pemberian bantuan dari Dirjen Perikanan Air Tawar ke masyarakat Kota Cirebon berupa kolam terpal sebanyak 75 unit ukuran 5×10 meter, di samping kolam-kolam di pekarangan rakyat.

Mengenai kolam bantuan tersebut, penyuluh perikanan dari Dinas Perikanan dan Kelautan Kota Cirebon Nanang mengatakan, dari kolam plastik yang sudah dipanen hasilnya antara 1,5 kuintal hingga 2,5 kuintal.

“Petani diharapkan bisa menghasilkan empat kuintal dalam waktu tiga bulan, tetapi karena cuaca ekstrem dan petani panen lebih awal bahkan baru berumur 45 hari, maka hasilnya belum maksimal,” katanya.

Menyinggung ketahanan terpal bantuan tersebut, ia mengatakan apabila dirawat dengan baik, tahan sekitar empat tahun, atau 16 kali panen ikan lele.

25296 Total Views    4 Views Today

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below