Festival Seni dan Budaya Pesisiran Cirebon

PESISIRAN

Festival Seni dan Budaya yang diselenggarakan Direktorat Jenderal Ekonomi Kreatif Berbasis Seni dan Budaya dan Keraton Kasepuhan Cirebon, resmi dibuka di Keraton Kasepuhan pada beberapa waktu yang lalu.

Walikota Cirebon, Drs. H. Ano Sutrisno, dalam sambutannya mengemukakan, pihaknya merasa bangga dan sangat mengapresiasi perhelatan akbar Festival Seni Budaya yang dimaksud, pasalnya kegiatan itu sendiri merupakan salah satu upaya untuk mengembangkan kepariwisataan dan industri ekonomi kreatif di Kota Cirebon. Selanjutnya, terselenggaranya festival yang dimaksud, tentu menunjukkan bahwa Kota Cirebon pada saat ini telah menjadi tujuan pariwisata, baik domestik maupun mancanegara.

Direktur Jenderal Ekonomi Kreatif Berbasis Seni dan Budaya pada Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf), Ahman Sya, menjelaskan, tujuan dari perhelatan festival yang dimaksud, berupaya melakukan sinergitas antara pemerintah pusat, pemerintah daerah dan masyarakat, dalam rangka optimalisasi potensi yang dimiliki daerah untuk kesejahteraan rakyat. Kemudian, dipilihnya Cirebon sebagai lokasi penyelenggraan pertama Festival Pesisiran, dikarenakan Cirebon memiliki kekayaan peninggalan warisan budaya yang begitu besar dengan keberadaan keraton-keratonnya.

Masih di tempat yang sama, Sultan Sepuh ke-14 Keraton Kasepuhan Cirebon, PRA. Arief Natadiningrat menambahkan, penyelenggaraa Festival Seni dan Budaya Pesisiran akan berlangsung hingga tiga hari kedepan, dimana kegiatan Festival itu sendiri juga akan diisi dengan beragam kegiatan lainnya, seperti Seminar Budaya, Kegiatan Gelar Seni Budaya dan juga Pameran Karya Industri Kreatif. Selain itu, kegiatan Festival Pesisiran juga bersamaan dengan kegiatan adat tradisi Keraton, yakni Haul Sunan Gunung Jati yang ke-461 tahun.

 

sumber : cirebonnews.com

 

8662 Total Views    4 Views Today

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below