Pencak Silat Mengendurkan Program Latihan

ipsi1CIREBONSetelah wushu dan renang, pencak silat adalah cabang olahraga (cabor) yang diberangkatkan Tim Manajer Kontingen Kota Cirebon menuju Pekan Olahraga Daerah (Porda) Jabar XII/2014 Bekasi. Pencak silat merupakan salah satu cabor unggulan, dengan target 3 medali emas.

Manajer Kontingen Pencak Silat Kota Cirebon, H. Agus Muharam, hari Selasa (04/11) kemarin mengemukakan, kontingen pencak silat Kota Cirebon berkekuatan 19 pesilat, dimana jauh-jauh hari telah berambisi melampaui target 3 emas. Meski demikian pihaknya berharap, ke-19 pesilat dapat mempersembahkan lebih dari 3 emas bagi Kota Cirebon di Pekan Olahraga Daerah (Porda) Jabar XII/2014. “Targetnya tetap 3 emas. Tapi kita berusaha keras agar para pesilat dapat memberikan lebih dari 3 emas bagi Kota Cirebon,” ujarnya.

Agus menambahkan, untuk mewujudkan ambisi tersebut, para pesilat digenjot dengan padatnya program latihan. Setiap hari, ke-19 pesilat mengikuti tiga kali sesi latihan, yaitu latihan pagi, siang dan sore. Program latihan tersebut sudah berjalan lebih dari satu bulan dan berakhir Senin (03/11) kemarin. “Seluruh program latihan kita stop. Tanggal 6 November kita sudah mempersiapkan diri untuk keberangkatan. Karena pertandingan dimulai sejak tanggal 8 November,” tutupnya.

Sumber : radarcirebon.com

11117 Total Views    4 Views Today

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below